Sakit di Bagian Dada Kiri, Kenali 5 Penyebabnya Utamanya

ringmedia.my.id

0 Comment

Link
sakit di bagian dada kiri

Pernahkah kamu tiba-tiba mengalami rasa sakit di bagian dada kiri berupa linu maupun tertusuk jarum? Jangan langsung panik dan beranggapan bahwa kamu terserang penyakit yang membahayakan.

Untuk itu kamu perlu mengenali penyebabnya, agar nantinya rasa sakit tersebut bisa diatasi dengan benar. Penasaran mengapa sering mengalami sakit di bagian dada kiri? Simak penjelasan berikut.

Penyebab Utama Sakit di Bagian Dada Kiri

Berikut adalah beberapa situasi yang bisa menyebabkan sakit di bagian dada kiri. Hal ini wajar terjadi pada seseorang, namun meskipun begitu kamu juga perlu mewaspadainya karena bisa jadi adalah tanda penyakit berbahaya.

1. Penyakit Jantung

Salah satu penyebab paling serius dari sakit dada kiri adalah masalah jantung, seperti angina (nyeri dada akibat kurangnya aliran darah ke jantung) atau infark miokard (serangan jantung). Nyeri ini sering kali terasa seperti tekanan berat atau rasa terbakar di dada.

2. Masalah Pencernaan

Gangguan sistem pencernaan, seperti refluks asam lambung atau ulkus lambung, juga bisa menyebabkan nyeri di dada kiri. Nyeri ini sering disertai dengan rasa terbakar atau seperti tertusuk jarum pada bagian dada kiri.

3. Gangguan Otot dan Tulang

Ketegangan atau cedera pada otot-otot dada, atau masalah dengan tulang rusuk, bisa menyebabkan nyeri di dada kiri. Hal ini bisa sangat menyiksa dan nyeri akan semakin terasa saat tubuh digerakkan.

4. Masalah Paru-paru

Kondisi seperti pneumonia, pleuritis (peradangan lapisan paru-paru), atau emboli paru (gumpalan darah di paru-paru) juga bisa menyebabkan nyeri di dada kiri. Nyeri ini sering disertai dengan gejala seperti sesak napas dan batuk.

5. Gangguan Psikologis

Stres berkelanjutan, rasa cemas, atau serangan panik bisa menyebabkan nyeri dada yang mirip dengan sakit jantung. Gejala ini sering disertai dengan kecemasan berlebihan, kesulitan bernapas, atau perasaan panik.

Cara Mengatasi Nyeri di Dada Kiri

Karena penyebab nyeri di bagian dada kiri bermacam-macam, kamu harus mengetahui penyebabnya dengan melakukan pemeriksaan di rumah sakit terdekat. Setelah penyebabnya diketahui, lakukan hal berikut untuk mengatasinya:

1. Pengobatan Penyakit Jantung

Jika nyeri di dada kiri penyebabnya adalah penyakit jantung seperti angina atau infark miokard, maka kamu perlu segera melakukan perawatan medis. Sebab penyakit ini sangat berbahaya dan dapat menyebabkan kematian jika tidak segera ditangani.

2. Refluks Asam Lambung

Untuk nyeri karena refluks asam lambung, kamu bisa mengatasinya dengan mengubah pola makan dan menghindari makanan pemicu seperti makanan pedas, berlemak, atau asam. Jangan lupa untuk makan dalam porsi kecil dan tidak makan terlalu larut malam.

3. Gangguan Otot dan Tulang

Jika nyeri pada dada kiri penyebabnya adalah ketegangan otot atau cedera pada tulang rusuk. Maka bisa kamu atasi dengan mengompresnya pada bagian yang terasa nyeri serta melakukan istirahst yang cukup.

Jika nyeri tidak kunjung reda, atau jika kamu mengalami kesulitan bernapas, segera konsultasikan dengan dokter.

4. Masalah Paru-paru

Untuk nyeri yang terkait dengan masalah paru-paru, seperti pneumonia atau pleuritis, maka perawatan akan bergantung pada diagnosis spesifik.

Sebab ada dua penanganan yang berbeda untuk masing-masing penyakit ini. Misalnya pneumonia memerlukan antibiotik, sementara pleuritis memerlukan obat antiinflamasi. Jika kemudian kamu mengalami nyeri dada yang tajam dan tiba-tiba, serta kesulitan bernapas, segera cari perawatan medis.

5. Gangguan Psikologis

Jika nyeri dada kiri disebabkan oleh stres atau kecemasan, cobalah untuk mengatasinya dengan pernapasan dalam, meditasi, atau yoga.

Nah itu tadi lima penyebab utama sakit di bagian dada kiri dan cara mengatasinya. Jika kamu mengalami masalah ini, maka segera periksa ke dokter untuk mengetahui penyebab utamanya, agar nantinya bisa diatasi dengan tepat.

 

Share:

Related Post

Tinggalkan komentar